Keterangan Pers Presiden Terkait Gempa Maluku dan Ujicoba Jalan Tol Trans-Sumatera
dari
Keterangan Pers Presiden Terkait Gempa Maluku dan Ujicoba Jalan Tol Trans-Sumatera
2 Foto Jumat, 15 November 2019 22:08 WIB
Sebelum lepas landas dari Provinsi Lampung, Presiden Joko Widodo memberikan keterangan pers terkait gempa yang terjadi di sekitar perairan Sulawesi Utara dan Maluku Utara pada Kamis malam, 14 November 2019. Presiden Jokowi menyampaikan bahwa manajemen kebencanaan dan tingkat kesadaran serta ketenangan warga dalam menghadapi bencana sudah semakin baik.
Selanjutnya Presiden menyatakan bahwa jalan tol trans-Sumatera ruas Terbanggi Besar hingga Kayu Agung nantinya juga akan terhubung hingga Palembang. Hal tersebut disampaikan Presiden usai mencoba jalur darat menuju Bandar Udara Radin Inten II.