Kunjungan ke India, Presiden Prabowo Hadir Sebagai Chief Guest di Perayaan Hari Republik India

dari
Kunjungan ke India, Presiden Prabowo Hadir Sebagai Chief Guest di Perayaan Hari Republik India
35 Foto Kamis, 23 Januari 2025 18:50 WIB

Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto bertolak ke India untuk melakukan kunjungan kenegaraan pada Kamis, 23 Januari 2025. Dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, Presiden beserta rombongan lepas landas menuju Air Force Station Palam, New Delhi sekitar pukul 17.25 WIB.

Tampak melepas keberangkatan Presiden menuju India yakni Wakil Presiden Gibran Rakabuming, Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat Muhaimin Iskandar, Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi, Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.