Presiden Joko Widodo Kukuhkan 68 Anggota Paskibraka 2022
Presiden Joko Widodo mengukuhkan 68 pelajar SMA menjadi anggota Pasukan Pengibar Bendara Pusaka (Paskibraka) Tahun 2022. Upacara pengukuhan tersebut digelar di halaman Istana Merdeka, Jakarta, pada Senin, 15 Agustus 2022.
Selain mengukuhkan anggota Paskibraka, Presiden Jokowi turut mengukuhkan empat calon Komandan Upacara dan satu Perwira Upacara yang nantinya akan bertugas pada saat Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia pada 17 Agustus 2022 mendatang di Istana Merdeka, Jakarta. Sedangkan calon Perwira Upacara yang juga turut serta adalah Brigjen TNI Novi Helmy Prasetya, S.I.P., M.I.P (Kepala Staf Garnisun Tetap I/Jakarta).
Turut hadir dalam upacara pengukuhan Paskibraka 2022 tersebut adalah Ibu Iriana Joko Widodo, Wakil Presiden Ma’ruf Amin dan Ibu Wury Ma’ruf Amin, Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, serta Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Yudian Wahyudi.