Presiden Jokowi dan Ibu Iriana Tiba di Munich

dari
Presiden Jokowi dan Ibu Iriana Tiba di Munich
89 Foto Senin, 27 Juni 2022 03:50 WIB

Setelah menempuh penerbangan selama kurang lebih 13 jam, pesawat Garuda Indonesia dengan kode penerbangan GIA-1 yang membawa Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana Joko Widodo beserta rombongan tiba di Munich International Airport, Munich, Jerman sekitar pukul 18.40 Waktu Setempat, Minggu, 26 Juni 2022.

Turut mendampingi Presiden Jokowi dan Ibu Iriana Jokowi dalam kunjungan kali ini yaitu Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

Masyarakat Indonesia yang berada di Munich nampak antusias menyambut ketibaan Presiden Joko Widodo beserta Ibu Iriana di hotel tempat menginap pada tanggal 26 Juni 2022.
Masyarakat yang berkumpul membentangkan bendera merah putih dan memanggil-manggil Presiden. Presiden dan Ibu Negara menyempatkan diri untuk turun dan menyapa warga yang sudah berkumpul.