Presiden Jokowi Pimpin Upacara Parade Senja HUT Ke-78 TNI

dari
Presiden Jokowi Pimpin Upacara Parade Senja HUT Ke-78 TNI
53 Foto Senin, 9 Oktober 2023 21:00 WIB

Presiden Joko Widodo bertindak selaku inspektur upacara memimpin upacara Parade Senja dan penurunan bendera Merah Putih yang digelar di Lapangan Bela Negara, Kementerian Pertahanan, Jakarta, pada Senin, 9 Oktober 2023. Upacara tersebut merupakan bagian dari rangkaian hari ulang tahun (HUT) ke-78 Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Ketua Panitia Acara Parade Senja dan Gala Dinner HUT TNI ke-78 Tahun 2023, Brigjen TNI Ariyo Windutomo, menjelaskan bahwa Parade Senja digelar untuk mengingatkan jasa para pahlawan, khususnya prajurit TNI yang berjuang dalam kemerdekaan dan juga dalam menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Selain itu, upacara juga digelar untuk mewariskan nilai-nilai lintas generasi.