Keterangan Pers Presiden Republik Indonesia Usai Peresmian Pembukaan Bahaupm Bide Bahana Tariu Borneo Bangkule Rajakng

Selasa, 29 November 2022
Rumah Adat Radakng, Kota Pontianak, Provinsi Kalimantan Barat

Wartawan:
Selamat pagi, Bapak. Pak, terhadap permintaan yang tadi disampaikan itu, Pak, khususnya untuk generasi Dayak untuk masuk ke TNI-Polri, bagaimana, Pak?

Presiden RI:
Ya, yang pertama, saya sangat menghargai, mengapresiasi, acara pada pagi hari ini, ini dalam rangka merawat budaya, memelihara budaya, karena ini kekuatan Indonesia itu ada di keberagaman, ada di kebudayaan, sehingga saya hadir. Mengenai tadi, permintaan dari Panglima (Jilah/Pangalangok Jilah) tadi, saya sudah bisikkan juga tadi ke Kapolri, nanti saya bisikkan lagi ke Panglima.

Wartawan:
Boleh dibisikkan sekarang, Pak?

Presiden RI:
Sudah, tadi sudah saya bisikkan ke Kapolri di dalam, akan dilaksanakan, diberikan kuotanya berapa, saya enggak tahu. Itu di Polri, Kapolri, ya. Sudah?

Wartawan:
Izin Pak, tambahan, Pak, di luar ini, Pak. Mungkin terkait dengan kemarin, Pak, profil “rambut putih”, Pak, yang viral di media sosial seperti apa, Pak?

Presiden RI:
Ya, ditafsirkan apa pun, silakan. Tetapi memang dalam hal orang bekerja, itu kalau kerjanya sungguh-sungguh, kalau kerjanya kerja keras, itu pasti akan memengaruhi fisiknya, entah itu saking berpikirnya itu, memikir benar, wah kerutannya jadi kerutan wajahnya jadi banyak, termasuk juga rambut. Memikirnya sangat berlebihan dan keras memikirkan rakyat, ya bisa saja, bisa saja, rambutnya jadi putih, kan begitu saja.

Wartawan:
Izin, Bapak, apakah ada tokoh tertentu, Pak, mungkin?

Presiden RI:
Wah, tapi (tokoh dengan) rambut putih kan, banyak banget. Pak Basuki (Hadimuljono) itu rambutnya putih, Pak Hatta Rajasa rambutnya putih, Pak Ganjar (Pranowo) juga rambutnya putih, siapa lagi yang rambutnya putih?

Wartawan:
Tapi Pak Prabowo enggak, Pak.

Presiden RI:
Pak Prabowo juga, rambutnya agak putih.

Wartawan:
Pak, progres (pembangunan) IKN (Ibu Kota Nusantara), Pak, bagaimana perkembangan IKN, Pak?

Presiden RI:
Ya, IKN ini, kita sudah memulai untuk infrastrukturnya sudah. Dam untuk suplai air baku ke IKN, sudah, selesai (bulan) Januari. Infrastruktur untuk yang kawasan inti, sudah dimulai dan nanti juga atas permintaan dari suku Dayak ada Dayak centre juga akan segera ditentukan lokasinya. Kemudian juga yang berkaitan dengan pembangunan kementerian, istana presiden-wakil presiden juga sudah ini, bulan ini sudah dimulai, bulan Desember sudah dimulai.

Wartawan:
Pak, soal pengganti Panglima TNI?

Presiden RI:
Panglima TNI kan sudah kita ajukan, Panglima TNI sudah diajukan ke DPR untuk mendapatkan persetujuan.

Wartawan:
Ada berapa calon, Pak?

Presiden RI:
Satu, yang kita ajukan satu, Pak Kasal (Kepala Staf TNI Angkatan Laut) yang sekarang, karena memang kita rotasi matra, ya.

Wartawan:
Terima kasih, Pak.