Presiden Jokowi Pertemuan Bilateral dengan Perdana Menteri Australia
Presiden Jokowi Pertemuan Bilateral dengan Perdana Menteri Australia
01:58Senin, 4 November 2019 19:00 WIB
Di sela-sela pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-35 ASEAN, Presiden Joko Widodo mengadakan pertemuan dengan PM Australia Scott Morrison pada Senin, 4 November 2019. Pertemuan tersebut dihelat di ruang pertemuan yang ada di Impact Exhibition and Convention Center, Bangkok, Thailand. Dalam pertemuan itu, Presiden Jokowi menegaskan kembali komitmen Indonesia untuk perkuat kemitraan strategis komprehensif dengan Australia. Dalam lingkup bilateral, Presiden Jokowi menyambut baik proses ratifikasi IA-CEPA di parlemen Australia.