Presiden Jokowi Salat Jumat di Masjid Baitussalam

Presiden Jokowi Salat Jumat di Masjid Baitussalam
01:25Jumat, 19 Juni 2020 15:07 WIB

Presiden Joko Widodo melaksanakan ibadah salat Jumat di Masjid Baitussalam Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Jumat, 19 Juni 2020. Salat Jumat dilakukan dengan memperhatikan protokol kesehatan Covid-19.

Kepala Negara yang didampingi Menteri Sekretaris Negara Pratikno tiba sekitar pukul 11.50 WIB. Presiden Jokowi yang telah berwudhu kemudian dicek suhu tubuhnya dan membasuh tangan dengan hand sanitizer sebelum masuk ke dalam masjid.